RAK HMI KOM FEB UNCEN
Share It

 HMIPAPUA.INFO – JAYAPURA. Komisariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Uncen (Komisariat FEB) melaksanakan Rapat Anggota Komisariat (RAK) ke XIV pada Sabtu 27/02/21 bertempat di Graha Insan Cita, Jayapura Papua.

Hadir dalam Pembukaan RAK yakni Formateur/Ketua Umum HMI Cabang Jayapura, Ketua Badan Pengelola Latihan (BPL), Ketua BEM Fakultas Ekonomi Uncen, Ketua-ketua Komisariat dijajaran HMI Cabang Jayapura beserta pengurus dan anggotanya. Turut hadir juga abang-abang Alumni HMI seperti abang Surya Ibrahim, abang Arobi Aituarauw dan Abang Ismail Bepa Ladopurab.

Demisioner Ketua Umum Komisariat FEB Uncen Periode 2019-2020 abang Thoriq Puarada dalam sambutannya menyampaikan harapannya.

“Kami berharap komisariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis semakin maju, semakin menunjukan taringnya di kampus Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNCEN, dan selalu jaya setiap masa”. Harapnya.

Dengan mengusung tema “Terbinanya kader Intelektual serta bertanggung jawab dalam mengemban amanah demi terwujudnya masa depan Komisariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang progresif” RAK tersebut berlangsung hingga hari Minggu, 28/2/2021 dengan melewati tahapan-tahapan sidang pLeno.

Hasil RAK Komisariat FEB Uncen tersebut adalah terpilihnya abang Muhammad Misbath Falah dari Program Studi Ekonomi Pembangunan sebagai Formateur Ketua Umum.

Dalam penyampaian visi dan misinya, abang Misbat yang juga merupakan salah satu wartawan hmipapua.info menyampaikan akan memfokuskan pada pengingkatan keilmuan kader dan mempererat kekeluargaan.

“Rencana kedepannya saya akan meningkatkan keilmuan para kader, membuat kader lebih kritis dengan memberikan kajian-kajian intelektual dan juga akan melaksanakan aksi-aksi sosial di masyarakat maupun lingkungan. Tidak lupa saya akan lebih mempererat kekeluargaan antara kader maupun para anggota HMI Komisariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis, maupun anggota HMI Cabang Jayapura pada umumnya.” Pungkasnya. (Ibrahim/Nawir).

Penyerahan Gordon dan Peci
Formatur Ketum Cabang menyerahkan Gordon dan Peci kepada Formatur terpilih Kom FEB
Foto : Ibrahim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *