Share It

HMIPAPUA.INFO – JAYAPURA. Setelah melalui rangkaian Screaning Test, sebanyak 56 Peserta akhirnya dinyatakan lulus oleh Tim Steering Committe (SC) LK II Tingkat Nasional HMI Cabang Jayapura, kelulusan tersebut berdasarkan SK SC No: 02/KPTS-SC/A/07/1445 H, yang dibacakan oleh Leven Saleh selaku Koordinator SC pada 28/01/2024 saat Opening Ceremony di Hotel Horizon Padang Bulan Jayapura-Papua.

Berdasarkan data dari Tim Steering, disebutkan bahwa sebelumnya paserta yang mendaftar untuk mengikuti LK II Tingkat Nasional ini sebanyak 87 Kader, namun yang lulus seleksi Makalah hanya 67 Peserta, dan sampai dengan pelaksanaan Screening Test yang dilaksanakan pada 21-25 Januari 2004, peserta yang dinyatakan lulus menjadi 56 peserta.

56 peserta yang dinyatakan lulus berasal dari Cabang Jayapura 47 Peserta, Cabang Ambon 1 Peserta, Cabang Persiapan Mimika 1 Peserta, Cabang Manokwari 3 Peserta, Cabang Merauke 1 Peserta dan Komisariat Wamena 1 Peserta.

Dalam proses Screening Test teresebut, para peserta diuji kemampuan pemahamannya terkait dengan Materi Keislaman, Konstitusi, Nilai Dasar Perjuangan (NDP), Mission, Sejarah HMI, Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ), Kepemimpinan Manajemen dan Organisasi, Wawasan Kebangsaan dan Makalah.

Berdasarkan Informasi Olinda Putri selaku Ketua Panitia (OC), setelah dibuka secara resmi oleh Pemerintah Kota Jayapura (Minggu 28/01/2024), para peserta LK II kemudian diarahkan untuk ready atau siap lahir  dan bathin mengikuti seluruh rangkaian training tingkat Nasional tersebut yang dipusatkan di Balai Latihan Kesehatan Provinsi Papua Padang Bulan dari tanggal 28 Januari – 04 Februari 2024.

Bahrun Sadidi selaku Ketua Badan Pengelola Latihan (BPL) menjelaskan, paada LK II ini Ali Akbar dari Pengurus Besar BPL HMI menjadi MoT dan dibantu oleh Tim yang terdiri dari Sari Tianotak, Zamdah Gredenggo, Rizky Ode, Al Aridh Tianotak, Ratna Setiawati. sedangkan Steering Comitte (SC) dikoordinir oleh Ahmad Saleh Reliubun, Hijrah Irwan sebagai Sekretaris SC dan anggota yakni Muhammad Rizky Aditya, Mimin Lewonama.

Untuk diketahui, LK II ini mendapat apresiasi dari KAHMI khususnya Wilayah Provinsi Papua,  dikarenakan kurang lebih 3 tahun periode kepengurusan cabang sebelumnya tidak lagi melaksanakan LK II. sehingga LK II Tingkat Nasional ini perlu kita syukuri sebagai wujud nyata dari menjaga eksistensi HMI di Tanah Papua melalui perkaderan.*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *