Share It

HMIPAPUA.INFO – JAYAPURA. Ketua Umum HMI Cabang Jayapura Nawal Kotarumalos secara resmi melantik kepengurusan Komisariat Tarbiyah di Graha Insan Cita, Kamis (14/10/21).

Dalam kesempatannya ia menyampaikan untuk tetap jaga nama baik HMI baik di internal maupun eksternal.

“Di tengah pandemi ini, komisariat harus mampu menjaga kekompakan kader – kadernya sebab kondisi saat ini belum begitu membaik,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Umum terpilih HMI Cabang Jayapura Komisariat Tarbiyah Munawir Haris mengatakan akan melanjutkan tongkat estafet kepengurusan sebelumnya.

“Pengurus harus lebih kompak Ibarat kapal ada nahkoda dan anak buah kapal kita lihat untuk menggerakkan sebuah kapal saja harus kerjasama dan kompak. Di komisariat pun harus begitu. Apalagi di tengah pandemi ini kita harus mampu beradaptasi dengan kondisi saat ini. Tapi juga harus terus bergerak dan melakukan inovasi – inovasi,” jelasnya.

Dalam pelantikan ini juga dilangsungkan pembukaan LK I Komisariat STIE Port Numbay dan Attarbiyah IAIN FM. Turut hadir dalam pelantikan tersebut, yaitu Pengurus HMI Cabang Jayapura, Ketua BPL, Perwakilan Kohati, Ketua-Ketua Komisariat serta para Alumni diantaranya abang Kamris Lasuliha, Caca Ifa, dan Abang Pandjaitan dan Alumni HMI lainnya.(Ikbal)*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *